Sebenarnya penulis sudah lama ingin membuat artikel singkat ini, namun lupa terus karena lebih banyak menulis buku.
Artikel ini hanya berupa info singkat mengenai beberapa rute bus Salatiga - Semarang jika anda ingin menggunakan moda transportasi umum.
Penulis sengaja menulis artikel ini untuk membatu pembaca yang bingung ketika memilih bus dari Salatiga yang mau ke Semarang.
Jika Anda akan naik Bus umum dari Salatiga ke Semarang memang harus lebih cermat, karena terdapat 3 tujuan terminal yang beda, dan satu bus jurusan tengah kota.
Salatiga - Terminal Mangkang
Bus ini cocok jika anda akan meneruskan perjalanan ke Semarang wilayah Barat dan Utara, Misalnya ke
Bandara Ahmad Yani, Ngalian (Boja), Kendal, Jakarta, dan lain-lain. Anda bisa menggunakan Bus Patas Solo - Semarang yang lewat
Tol Krapyak.
Salatiga - Semarang Kota
Bus ini rutenya lewat tengah kota (membelah jalur tengah kota), sangat cocok anda naiki jika tujuan anda adalah ke Semarang kota atau tengah, Misalnya ke Tembalang, Jatingaleh, RSUD Kariadi, Tugu Muda, Poncol, Johar, Kota lama, Tawang, dan lain-lain.
Anda bisa menggunakan Bus jurusan Salatiga - Semarang yang berupa Mini Bus, dan bus ini satu-satunya yang tidak lewat tol ketika ke Semarang, namun ketika bus ini kembali ke Salatiga (rute seblaiknya) lewat tol.
Bus jurusan ini hanya berjalan antara pukul 05.00 s/d 17.00 WIB.
Salatiga - Terminal Terboyo
Bus ini cocok jika anda akan meneruskan perjalanan ke wilayah Genuk, Demak, Kudus, Rembang, Surabaya (jalur Pantura), dan lain-lain. Namun perlu diingat, bahwa saat ini sudah jarang Bus dengan juruan Terboyo, karena terminal Terboyo sudah ditutup untuk Bus Umum dan dialih-fungsikan sebagai terminal Peti Kemas.
Namun masih ada satu-dua Bus Patas Solo - Semarang yang ke Terboyo, Bus ini melewati
Tol Tembalang - Kaligawe, yaitu masuk gerbang tol Sukun dan keluar gerbang tol Kaligawe. Yang perlu diingat bahwa Bus jurusan ini tidak masuk ke terminal.
Salatiga - Terminal Penggaron
Rute Bus ini sejatinya sebagai pengganti Terminal Bus Terboyo, sangat cocok jika anda akan meneruskan perjalanan ke wilayah Kudus, Pati, Purwodadi, dan lain-lain.
Bus ini melewati Tol Tembalang - Gayamsari, yaitu masuk gerbang tol Sukun dan keluar gerbang tol Gayamsari
Catatan:
- Semua bus melewati Tuntang, Bawen, Pasar Karangjati, Pasar Babadan, Banyumanik, dan Sukun, setelah dari sukun jalurnya baru berubah seperti rute masing-masing.
- Beberapa penjelasan dari artikel di atas belum lengkap, untuk itu silakan baca beberapa komentar yang sudah ada sebagai pelengkapnya.
Postingan terkait:
yang masih lewat terminal terboyo bis apa ya?
ReplyDeleteKalau yang ke Surabaya masih ada Bus PO Indonesia, berhenti sebentar di halte Mascom Graphy (percetakan Suara Merdeka)
DeleteKalo mau tujuan kota pati gmna bang?
DeleteBisa naik dari terminal penggaron
DeleteKalau dari Terminal Penggaron menuju kopeng ada trayek langsung?
DeleteMas, klo dari stasiun tawang mau kearah salatiga, naik bis nya dr mana ya
ReplyDeleteLangsung di jalan raya depan stasiun tawang ada bus kecil (bus 3/4) yang ke salatiga, atau naik Trans Jateng sampai bawen, nanti dari bawen oper lagi bus yang ke salatiga atau solo
Deletebus yang 3/4 itu lewat tugu muda atau langsung masuk tol dan keluar tol bawen mas?
DeleteLangsung masuk Tol Kaligawe kemudian keluar tol sukun (depan ADA swalayan) setelah itu lewat tengah kota ungaran - babadan - karangjati
DeleteMas tanya itu bus 3/4 yg dr dpn stasiun tawang langsung ke salatiga atau kita transit bus lg. Makasih
DeleteLangsung ke Salatiga
DeleteBusnya lewat stasiun poncol jg ya mas? Soalny aku naek kereta turunnya di stasiun poncol.
DeleteMakasih mas infonya
Ya lewat depan stasiun poncol
Deletekalau dari salatiga mau ke pedurungan naik apa mas ,
DeleteNaik bus yang jurusan terminal Penggaron
Deletenaik trans semarang bisa mas
DeleteKalau yg dr Poncol paling terakhir jam berapa ya kak bus ¾ itu ?
DeleteBang kalo dari stasiun semarang tawang ke nganjuk via solo harus naik dari mana y?
ReplyDeleteNaik Bus 3/4 (bus kecil) dari depan stasiun tawang, kemudian turun di Sukun (depan Ada swalayan), dari situ cari bus yang ke ke Surabaya (bus Eka atau Sugeng Rahayu), kalau cari yang ke surabaya terlalu lama nunggunya, naik saja bus yang ke Solo, nanti sampai solo cari bus yang ke Surabaya via Nganjuk
DeleteKslo dr solo mau ke poncol pake bis apa?
ReplyDeleteTidak ada yang langsung, jadi harus oper, naik bus Solo - Semarang (bisa yang ke Mangkang atau Penggaron), turun di Sukun (depan Ada swalayan), kemudian naik bus 3/4 atau gojek-grab
DeleteAlternatif lain naik bus patas yang ke mangkang, nanti turun di SPBU Krapyak, kemudian nyebrang jalan, setelah itu naik Angkot Mangkang - Pasar Johar, atau dari krapyak bisa naik Gojek/grab
Pak kalo dari terminal solo ke boja naik bus apa saja y 🙏🙏 mksih
ReplyDeleteNaik bus jurusan mangkang,nanti turun di pertigaan Jrakah, darisitu naik bus kecil yang ke boja/cangkiran.
DeleteAlternatif lain naik bus apa saja yang ke Semarang, nanti turun di Alon-alon lama ungaran (depan gedung perpustakaan ungaran), dari situ naik prona atau angkutan jurusan Gunungpati, turun di pasar Gunungpati, nanti dari gunungpati oper lagi yang ke Boja
kalo dari salatiga mau ke java mall semarang naik bus kecil rutenya gimana?
ReplyDeleteBus kecil gak ada yang lewat java mall, turun saja di terminal banyumanik atau sukun, nanti oper angkot jurusan mataram
DeleteAlternatif lain turun di pertigaan kaliwiru, nanti dari kaliwiru bisa naik ojek online
kalo dari javamallnya nanti ada bus untuk balik ke salatiganya kah?
DeleteTidak ada bus ke salatiga yang lewat javamall, naik angkot lagi jurusan banyumanik seperti sebelumnya, nanti turun di sukun atau terminal banyumanik, setelah itu oper bus yang ke salatiga
Deleteoke, terimakasih banyak sekali atas infonya 😊🙏🙏
Deleteoke, terimakasih banyak sekali atas infonya 😊🙏🙏
ReplyDeletedri solo-smrg kalo turun ke penggaron nama busnya apa ya?
ReplyDeleteBeberapa bus AKDP, group Safari banyak yang ke penggaron
DeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteKalo dari bandara ahmad yani ke tuntang naik bus apa ya
ReplyDeleteBisa naik angkot jurusan Johar, nanti turun di sepanjang jalan Imam Bonjol, setelah itu oper bus 3/4 yang ke Salatiga.
DeleteAlternatif lain naik ojek online kemudian turun di Tugu Muda, nanti oper bus 3/4
Bus safari/taruna dr semarang ke solo berangkat dari terminal penggaron apa terboyo ya min?
ReplyDeleteAda yang dari Terboyo ada yang dari Penggaron, namun sebenarnya kalau taat peraturan harus dari penggaron
ReplyDeleteBang maaf kalo bus 3/4 yg depan tawang jurusan salatiga apa 24 jam? Rencana besok saya ke salatiga. Kereta nyampe tawang sekitar pkl 3 dini hari
ReplyDeleteTidak 24 jam, adanya pukul 6.00 s/d 17.00 WIB, istirahat di stasiun tawang dulu saja sampai fajar
DeleteAdmin, lbh efektif mana dari sta tawang k salatiga? Naik bis 3/4 atau naik trans jateng yg k Bawen dulu?
ReplyDeleteCepatnya naik bus 3/4, soalnya kalau naik trans jateng muter-muter dulu, tapi kalau masalah ongkos murah trans jateng
DeleteBis 3/4 tarifnya dari tawang berapa ya
DeleteTawang - Salatiga kalau belum naik Rp.15.000,-
ReplyDeletesaya dari kertosuro mau ke bangetayu, sebaiknya naik bus turun dimana ya
ReplyDeletesaya dari kertosuro mau ke bangetayu, sebaiknya naik bus turun dimana ya
ReplyDeletePaling dekat naik bus yang jurusan Terboyo, nanti dari terboyo bisa naik angkot jurusan genuk, atau bisa juga naik ojol
DeleteKalau mau ke semarang naik bus safari bisa lewat Ungaran engga?
ReplyDeleteLewat, tapi tidak lewat depan pasar Ungaran, jadi nanti sampai depan RSUD Ungaran belok kiri lewat jalur pinggir kota bukan dalam kota
DeleteKak saya mau ke hotel Siliwangi semarang dari Salatiga, busnya pake Safari bisa g?apa saya ke bawen dulu trus naik trans jateng?
ReplyDeleteBisa, tapi mutarnya kejauhan, mending naik bus 3/4 aja, nanti turun di Tugu Muda, dari Tugumuda, nanti dari Tugumuda naik ojek atau becak saja, sebenarnya dari dari tugu muda ke hotel siliwangi dekat, jalan kaki sekitar 5 menit.
DeleteKalau naik Transjateng dari Bawen bisa juga nanti turun di Halte Kalisari atau halte Pemuda, nanti sambung lagi naik ojek/ojol
Kak..klo dr Salatiga mau ke pasar kranggan smg/jl.wahid hasyim turun dmn ya?
ReplyDeletePaling dekat turun di bangjo depan hotel Singapore/samping hotel oasia, nanti dari situ bisa nyebrang dulu ke pasar johar, dari pasar johar bisa naik ojek
DeleteKak. Kalau dari terminal Tingkir ke solo, gurawan pasar Kliwon.
ReplyDeleteNaik bis apa ya?
Dan turun dmn? Apa harus oper.
Terimakasih
Mohon maaf, jalur ke solo saya tidak hafal, jarang naik bus ke solo, kalau ke solo saya biasa naik kereta
DeleteDari Terminal Tingkir naik Bus Safari turun Terminal Tirtonadi terus ganti naik angkutan jalur 11 dari Terminal Tirtonadi ke Gurawan Pasar Kliwon.
DeleteKak kalau dr salatiga mau ke tawang baiknya naik bis apa saja yg bisa ya kak? Sy bawa bayi dan ada jadwal kereta jam 11 siang.. baiknya sy naik bis apa saja yg nyaman dan jam brp dr salatiga.. mksh
ReplyDeleteKak kalau dr salatiga mau ke tawang baiknya naik bis apa saja yg bisa ya kak? Sy bawa bayi dan ada jadwal kereta jam 11 siang.. baiknya sy naik bis apa saja yg nyaman dan jam brp dr salatiga.. mksh
ReplyDeleteNaik Mini Bus (bus 3/4), nanti bisa langsung turun di depan stasiun tawang, alternatif lainnya naik prona jurusan Salatiga - Ungaran, nanti turun di terminal bawen, dari terminal Bawen naik Trans Jateng, nanti turun di halte depan stasiun tawang
DeleteKak Anis..ini saya dari Salatiga mau ke Semarang stasiun Tawang. Itu sekitar berapa jam yah sampai? Kereta saya jadwalnya jam 12.00. Bsk mau berangkat dan takut ketinggalan kereta. Jadi itu kisaran waktunya brp yah dari Salatiga ke stasiun Tawang? Apa saya harus
DeleteBerangkat jam 9?
Mas?
ReplyDeleteKalau ke Semarang kota, dari Salatiga, lebih cepat pake minibus apa bis besar ya?
Sama saja, masalahnya sekarang sudah jarang bus AKDP yang berhenti lama nunggu penumpang
Deletekalo dr semarang kota mau turun ba2en naik apa ya
ReplyDeleteMinn..kalo dari tuntang mau ke mangkang,,naik bis apa/kalo naik brt opernya dmna???
ReplyDeleteNaik Patas yang langsung ke mangkang,
Deletekalau naik BRT oper di halte terminal banyumanik atau Sukun
Min mau tnya klo dari terminal tingkir salatiga mau ke tugu muda naiknya apa ya trs nama nya apa?
ReplyDeleteNaik Bus kecil (bus 3/4) nanti langsung turun tugu muda, nama busnya saya gak hafal
DeleteBos trans jateng jurusan boja ada gak
ReplyDeleteGak ada, adanya Trans Semarang
DeleteSelamat malam mas,saya mau tanya kalau naik bis 3/4 dari tingkir ke stasiun tawang estimasi waktu brp jam yah mas? Saya naik kereta jam 11
ReplyDelete2,5 jam
Deletekalau dari salatiga mau ke pekalongan via semarang naiknya bis apa
ReplyDeletekalau dari salatiga mau ke pekalongan via semarang naiknya bis apa
ReplyDeleteVia terminal mangkang
DeleteSy dari salatiga mau ke pedurungan min,naik bis jalur mb baiknya min?
ReplyDeleteNaik bus yang jurusan Penggaron, nanti turun di Gayamsari, setelah itu oper angkot atau naik ojek online.
DeleteAlternatif lain naik bus 3/4 turun di Tugu Muda, nanti dari tugu muda oper angkot atau naik ojol
Cara dari salatiga ke genuk via bus gimana?
ReplyDeleteNaik bus yang jurusan Terboyo, nanti dari terboyo naik angkot
DeleteBus patas ac ya?
DeleteYa, patas yang dari solo, tapi harus teliti karena bisa keliru bus yang ke mangkang atau penggaron, sebelum naik tanyakan dulu ke kondekturnya
DeleteMau ke genuk dari salatiga?
ReplyDeletePak,klo dari Salatiga ke Semarang turun di simpang lima,baiknya naik bus apa ?
ReplyDeletePaling efisien naik bus 3/4,turun di tugu muda, nanti dari tugu muda bisa naik angkot atau ojol
ReplyDeleteKalo dari bandara ayani mau ke salatiga naik apa ya?
ReplyDeleteBisa naik Bus Patas dari krapyak atau bus 3/4 dari tugu muda, untuk menuju krapyak atau tugu muda dari bandara a yani bisa menggunakan taksi atau ojek online
DeleteMinMin Saya besok mau ke pengadilan negri di ungaran dari salatiga saya naik apa min? Makasih
ReplyDeleteNaik Prona Salatiga - Ungaran saja, nanti bisa langsung turun di depan (sebrang) kantor pengadilan
DeleteMin kl dr terminal Solo mau ke kantor gubernuŕ naik apa ya Min? Mksh
ReplyDeleteMin kalau saya jam 2 pagi dari stasiun tawang mau ke solo, apakah bisa naik bus dari terboyo? atau harus ke sukun? kaau mau ke sukun jam 2 pagi apakah ada angkutan umum ke sana? terima kasih
ReplyDeleteBisa naik bus dari Terboyo, cuma yang dari Tawang ke Terboyo itu angkutannya yang sulit, walau ada tapi lama nunggunya, angkutan ke sukun jam 2 pagi juga gak ada, paling alternatif naik ojol ke sukun.
DeleteMenurut saya mending nunggu sampai pagi di stasiun saja agak serem soalnya jam segitu
Mas min kalau dari saltiga mau ke bandara ahmad yani semarang naik bis apa yah trimakasih
ReplyDeleteBisa naik bus Patas jurusan Terminal Mangkang, nanti turun di krapyak, setelah itu naik angkot atau ojol sampai bandara.
ReplyDeleteAtau naik bus 3/4 turun di tugu muda, kemudian naik angkot atau ojol sampai bandara
Mas kalo saya dari salatiiga mau ke RS.KARIADI naik apa ya??
ReplyDeleteMakasih min..
Baca paragraf "Salatiga - Semarang Kota" bisa pakai rute itu
DeleteKalo untuk balik lg ksalatiga mas apa bs saya naik bus dr kariadi langsung ksalatiga?
DeleteBisa, tapi ikut muter-muter dulu
Deletetarif bus semarang-solo brapa ya kak kirakira ?
ReplyDeleteGak tahu, kisaran 40 s/d 50 ribu
DeleteKak klau dr stasiun poncol ke solo naik apa ya?
ReplyDeleteTidak ada yang langsung, naik yang rute "Salatiga - Semarang Kota" nanti bisa oper di Sukun atau di Salatiga
DeleteKak kalo dri Salatiga ada g yg langsng ke Semarang stasiun Poncol? Kalo g gimana yah rutenya
ReplyDeleteNaik yang rute "Salatiga - Semarang Kota"
DeleteMaaf pak, kemarin saya turun stasiun poncol naik safari bisa langsung. Turun di terminal boyolali bayar 30rb.
Deletemas mau tanya kalau mau ke kudus itu bagusnya dari stasiun mana tawang atau poncol ? kalau dari stasiun tawang atau poncol selanjutnya naik bus apa supaya bisa sampai di kudus ? mohon petunjuknya om
ReplyDeleteStasiun Tawang, dari stasiun tawang naik angkot jurusan genuk, nanti turun di terminal terboyo, dari terminal terboyo naik bus jurusan pati atau surabaya
DeleteMas kereta saya jam 8pagi dr poncol, naik bis kecil 3/4 itu cukup ngga ya waktunya? Atau ada alternatif lainnya ? Terima kasih
ReplyDeletePerjalanan dari Salatiga ke Poncol jika naik bus 3/4 di waktu pagi sekitar dua setengah jam, alternatifnya bisa naik patas yang jurusan mangkang (sekitar 2 jam) nanti turun di krapyak, dari krapyak naik ojol ke poncol
DeleteMas sya dari pati mau ke unnes..gmna ya crany
ReplyDeleteNaik bus yang jurusan terboyo, nanti turun di Jl. Baru (genuk - sebelum terminal terboyo), kemudian naik angkot jurusan Ps. Johar, dari pasar Johar naik angkot jurusan pasar Karangayu, dari Karangayu naik angkot jurusan Unnes.
DeleteAgak ribet, harus oper beberapa kali.
-
Alternatif lain turun di ternimal Terboyo, kemudian naik Trans Semarang Jurusan Terminal Sisemut Ungaran, dari terminal Sisemut naik angkot jurusan Unnes
klo dari pelabuhan tanjung emas mau ke solo gimana caranya pak?
ReplyDeleteAgak susah kalau dari Pelabuhan Tanjung mas mau ke solo,beberapa alternatif yang bisa dipilih,
Delete- naik angkutan/bus ke Terminal Mangkang, dari terminal mangkang baru jari bus ke yang ke Solo
- naik angkutan/bus ke Sukun, dari sukunaru jari bus ke yang ke Solo.
Nanya mas, kalo mau ke solo dari stasiun tawang gimana caranya ya mas?
ReplyDeleteTidak ada yang langsung, solusinya naik Bus 3/4 atau Trans Jateng, kemudian turun di terminal Bawen, dari terminal bawen baru naik bus yang ke Solo
DeleteNanya mas.. Kl kita dari bandara mau ke salatiga gimana cara nya untuk angkutan umum? Maksih sebelum nya
ReplyDeleteBisa naik BRT Trans Semarang Koridor B (jurusan simpang lima), nanti turun di halte Udinus (Jl. Imam Bonjol), dari halte Udinus sambung naik bus 3/4 jurusan Salatiga
DeleteMas kalo mau ke museum Ambarawa dari sukun naik apa ya
ReplyDeleteKelihatannya gak ada yang langsung sampai di museum ambarawa, alteraniftnya naik bus 3/4 jurusan ambarawa, nanti turun di pasar ambarawa, setelah itu cari ankutan lagi yang sampai museum
DeleteMas aku mau nanya, akukan mau naik angkutan umum ke Bandara Ahmad Yani Semarang dari Salatiga. Nah klau dari Salatiga aku naik bus kecil ke Terminal Bawen terus aku lanjut lagi naik Trans Jateng ke Arah Semarang nah dari situ aku bingung bagusnya turunnya dimana supaya saya bisa lanjutkan perjalanan ke Arah Bandara Ahmad Yani menggunakan Trans Semarang ?
ReplyDeleteTurun di Halte RSUP Kariadi, kemudian sambung trans Semarang Koridor V (Meteseh — Bandara — PRPP)
DeleteMas, mau tanya. Kalau dari Salatiga mau ke Semarang dan lanjut mau ke Pati. Itu kita harus naik bus dan rute nya gimana ya? Makasih
ReplyDeleteNaik bus rute Terboyo, nanti dari terboyo bisa naik bus yang ke gresik/surabaya lewat jalur pantura
Deletebro , kalo dari bandara ahmad yani naik bus trans semarang turun di halte apa untuk melanjutkan perjalanan naik bus patas ke solo ?
ReplyDeletePak kalo dari sukun ke terboyo masih ada?
ReplyDeleteMasih ada, tapi sudah jarang
Deletemau tanya kalau mau ke arah Surabaya jam 2 pagi apakah di terminal terboyo masih ada bis?
ReplyDeleteMasih ada, 24 jam ada bus ke surabaya dan sebaliknya, tapi jam-jam segitu cukup rawan di sana (sangat sepi), saya sarankan agak ditunda janganjam 2 pagi, paling tidak setengah 4 sudah banyak orang
ReplyDeleteBang mau nanya klo dari Semarang mau ke Salatiga naik bis ap ya dan di terminal mana
ReplyDeleteMas ijin tanya saya rencana mau ke mall paragon semarang kalau dari tuntang naik bis apa ya?
ReplyDeleteMatursuwun mugi lancar rejekine
Naik bus 3/4 nanti turun di depan udinus, dari situ jalan kaki sudah dekat
DeleteMas, kalau dari salatiga(kemiri) ke bandara ahmad yani semarang naik bus apa ya?
ReplyDeleteDr Tingkir mau ke Rs Tlogorejo naik Bus yg mn ya?
ReplyDeleteKak ini saya dari Salatiga mau ke Semarang stasiun Tawang. Itu sekitar berapa jam yah sampai? Kereta saya jadwalnya jam 12.00. Bsk mau berangkat dan takut ketinggalan kereta. Jadi itu kisaran waktunya brp yah dari Salatiga ke stasiun Tawang? Apa saya harus
ReplyDeleteBerangkat jam 9?
kondisi normal 2 jam
DeleteKak ini saya dari Salatiga mau ke Semarang stasiun Tawang. Itu sekitar berapa jam yah sampai? Kereta saya jadwalnya jam 12.00. Bsk mau berangkat dan takut ketinggalan kereta. Jadi itu kisaran waktunya brp yah dari Salatiga ke stasiun Tawang? Apa saya harus
ReplyDeleteBerangkat jam 9?
Kak ini saya dari Salatiga mau ke Semarang stasiun Tawang. Itu sekitar berapa jam yah sampai? Kereta saya jadwalnya jam 12.00. Bsk mau berangkat dan takut ketinggalan kereta. Jadi itu kisaran waktunya brp yah dari Salatiga ke stasiun Tawang? Apa saya harus
ReplyDeleteBerangkat jam 9?
Kak mau tanya kalau dari stasiun tawang mau ke Salatiga kan naik bus 3/4 seperti yang kaka sebut diatas, nahh itu nanti kita turunnya di terminal mana kak di Salatiganya? Dan itu nanti kira2 perjalanannya berapa jam ya kak? Serta ongkosnya kira2 berapa kak?
ReplyDeleteBisa turun di terminal tingkir Salatiga, kalau mau ke salatiga kota bisa turun di Halte kemiri
DeleteKalau kondisi normal 2 jam, ongkosnya perbulan juni kemarin Rp.15.000,-
Kak ini saya mau ke ngaliyan dari solo naik bis apa? Trus turun dmn?
ReplyDeleteNaik Bus patas yang jurusan mangkang, nanti turun di krapyak atau jrakah, kemudian sambung naik bus jurusan boja
DeleteMba mau tanya..dari stasiun semarang tawang ke ponpes al irsyad tengaran naik apa yaa?
ReplyDeleteNaik bus 3/4 jurusan Semarang - Salatiga - Ampel, tapi lumayan lama nunggunya
DeleteMad klo dari solo mau ke meteseh enaknya turun mana
ReplyDeleteTurun di Sukun Banyumanik
DeleteMas maaf mau nanya. Saya kn ngekos di patimura. Mau pulang semarang, nahklo naik bus itu rutenya gmn? Mohon infonya mas. Krn baru perantauan dsni
ReplyDeleteMas mau tnya, dari bandara ayani tujuan mau ke salatiga yg cepet dan murah itu naik apa ya?..😁😁😁 adakah bis 3/4 jurusan salatiga yg lwat depan bandara?.. mohon infonya..
ReplyDeleteRute Salatiga-Demak naiknya bis apa ya mas, trs turunnya dimana" saja dan perkiraan ongkosnya berapa hehe 😁
ReplyDeleteminta tolong rute Dari Salatiga klo mau Rs Tlogorejo
ReplyDeleteMas mau nanya, klo dr stasiun Tawang jam 6 sore klo mau naik angkutan ke Salatiga masih ada gak ya, thank's🙏
ReplyDeleteKalau tidak salah masih ada trans jateng yang sampai bawen, nanti dari bawen oper angkutan Uangan - Salatiga
Deletemau tanya, kalau dr solo mau ke sentraland mall naik bis jurusan apa ya, terus turun nya dimana???
ReplyDeleteKak mau nanya dong, bus 3/4 (nama busnya apa ya?)
ReplyDeleteMas mau tanya, misal dari terboyo mau ke salatiga naiknya bus apa ya?
ReplyDeleteMas mau nanya, kalau dr salatiga ke terminal mangkang
ReplyDeleteNaik bis dr salatiga nya di mana ya tepatnya?
Katanya di depan rsu salatiga banyak bis ya? Brrti naik nya dari situ?
Atau dr mana ya?
Mas maaf mau tanya saya dr kendal mau ke tengaran ,salatiga dan sebaliknya naik apa ya?dan bisnya beroperasi dr jam brp sampai jam brp?
ReplyDeleteKlo mau ke pelabuhan tanjung mas, naik bis kecil dari salatiga turunnya dimana ya...? 🙏
ReplyDeleteKak klo mau ke stasiun poncol dari salatiga naik bis nya di sebelah mananya salatiga kak? Maksudnya apakah harus naik dari terminal salatiga atau darimana naik bis nya? Kalau mau ke stasiun poncol semarang
ReplyDeleteJika mau ke salatiga lebih mudah akses melalui semarang tawang atau semarang poncol ya pak? Apakah ada bis trans semarang menuju ke bawen?
ReplyDeleteDari poncol atau tawang sama saja, bisa pakai Trans Jateng Tawang - Bawen, kalau dari poncol nanti otomatis juga lewat Stasiun Tawang, terus mutar kota lama sampai Balai Kota (TIC) baru naik ke Bawen
DeleteBang kalo dari terminal Tingkir naek bus apa turun di lokasi terdekat dimana ya menuju pelabuhan Semarang ?
ReplyDeleteNaik bus kecil Salatiga - Semarang (jangan bus besar yang dari solo) turun di Udinus, nanti naik Trans Semarang yang ke Pelabuhan
DeleteKak mau tnya kl mau kekota lama semarang dri salatiga naik bis pa iy kk
ReplyDeleteNaik Bus kecil, nanti turun di depan stasiun tawang
Delete