Create Tiled Clones on Inkscape


Tentang Clone di Inkscape
Clone atau kloning digunakan untuk membuat salinan suatu object namun masih terhubung dengan object asli. Bentuk object hasil Clone sama persis dengan object asli atau induk, baik bentuk, warna, style (gaya), dan ukuran, setiap melakukan perubahan pada object induk maka object hasil clone akan mengikuti perubahannya.

Clone dapat dilakukan pada beberapa object sekaligus dengan mengelompokkan object-object tersebut terlebih dulu. Clone juga dapat dilakukan beberapa kali, saat melakukan perubahan pada induk maka  semua object hasil clone akan mengikutinya,  agar object  hasil clone tidak mengikuti perubahan pada induk dapat mematikan atribut clone dengan metode Unlink Clone

Melakukan Clone

Pilih terlebih dulu object yang akan dikloning kemudian lakukan salah satu langkah berikut:
- Melalui Menu Bar, klik Edit => Clone => Create Clone
- Melalui ikon Comand Bar, klik ikon Create a Clo-ne of selected object.
- Menggunakan Keyboard, tekan Alt+D

Create Tiled Clones

Create Tiled Clones digunakan untuk melakukan kloning object dengan menciptakan satu kelompok object yang terdiri beberapa object dalam waktu bersamaan secara otomatis. Posisi object yang dihasilkan berjejer dengan salah satu object menumpuk persis diatas object asli.

Pada saat metode ini diterapkan maka akan tampil jendela konfirmasi untuk mengatur banyak baris dan kolom object yang akan dibuat.
Cara melakukan Create Tiled Clones
Arahkan kursor ke Menu Bar, klik Edit => Clone => Create Tiled Clones => tentukan jumlah baris dan colom object yang akan dibuat => Create, kemudian tutup jendela pengaturan create tiled clones.

Jendela pengaturan  Create Tiled Clones berisi beberapa menu,  menu pertama berupa kolom atau tab yang terdiri dari  Symmetry, Shift, Scale, Rotation, Blur and Opacity, Color, dan Trace, pada setiap tab memiliki menu dan beberapa submenu.

Dibawah tab terdapat menu yang berisi dua submenu yaitu: submenu Row, columns digunakan untuk mengatur jumlah object yang akan dibuat, sedangkan submenu Width, height digunakan untuk mengatur ukuran object .

Menu Use saved size and position of the tile digunakan untuk membuat kloning object sesuai operasi terakhir yang dilakukan dengan memberi tanda centang (checklist) pada kotak yang tersedia.
Reset digunakan untuk mengembalikan pengaturan yang pada tab yang sudah dilakukan, Remove digunakan untuk menghapus object hasil kloning atau dengan kata lain untuk membatalkan kloning (undo clone), Unclump digunakan untuk mengatur penyebaran proses kloning secara acak atau untuk menghentikan perubahan warna pada object induk yang sudah dikloning, Create digunakan untuk menerapkan proses kloning


Symmetry
Menu pada tab Symmetry berisi 17 submenu yang menganut pada pola (pattern) dua dimensi sesuai rumus matematika. Rumus tersebut sering dipakai dalam arsitektur dan seni dekoratif.seperti dijelaskan dihalaman Wikipedia
17 submenu memiliki efek yang berbeda saat diterapkan, untuk memilih dan menggunakannya klik submenu yang berada dibawah tab Symmetry.

Dibawah ini contoh gambar efek dari penerapan Symmetry, perhatikan masing masing efek pada tanda dipojok kanan atas dan bawah object induk




Shift
Tab Shift digunakan untuk memberi variasi jarak antar tile atau batas object hasil kloning. Pada saat menggunakan modus standart (default) maka bagian pinggir object saling menempel tanpa jarak.

Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada Tab Shift



Scale
Tab Scale digunakan untuk menambah dan mengurangi ukuran tile yang akan dibuat berdasarkan posisi baris dan kolom. Berikut penjelasan dari submenu yang tersedia untuk mengatur ukuran tile

Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada Tab Scale



Rotation
Tab Rotation digunakan untuk memutar tile yang akan dibuat berdasarkan baris dan kolom. Object induk digunakan sebagai pusat rotasi. Perputaran (rotasi) menggunakan ukuran dan rumus derajat atau dengan kata lain perputaran searah jarum jam.

Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada Tab Rotation

Untuk dapat memahami teknik Rotasi pada Inkscape gunakan rumus Derajat pada lingkaran seperti pada gambar dibawah ini
Blur and Opacity 

Tab Blur and Opacity digunakan untuk mengubah blur dan transparasi tile yang akan dibuat berdasarkan baris dan kolom.

Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada Tab Blur and Opacity




Color
Tab Color digunakan untuk mengubah warna tile yang akan dibuat berdasarkan posisi baris dan kolom. Perubahan warna ditentukan dalam hitungan persen sesuai angka pada kotak isian dan warna yang dipakai menggunakan standar HSL (Huge, Saturation, dan Lightness). Warna pada Hue secara otomatis akan terulang jika perubahan warna mencapa 100%. Ukuran lengkap  masing-masing komponen untuk Saturation dan Lightness adalah 100%. Perubahan pada ketiga warna dapat  diatur secara terpisah menggunakan fitur Alternate. Perubahan warna secar acak juga dapat diterapkan dengan fasilatas Randomize

Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada  Tab Color



Trace
Tab Trace digunakan untuk mengatur warna, ukuran, dan transparasi tile menggunakan object yang berada dibawah tile. Untuk dapat menggunakan fitur ini kotak kecil disamping kiri Trace the drawing under the tiles harus diaktifkan (checklist).
Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada  Tab Trace





Dibawah ini contoh gambar hasil penerapan pada  Tab Trace dengan menggunakan gambar Bitmap



Dibawah ini contoh gambar dengan menggunakan kombinasi pada beberapa Tab yang ada


Pada tulisan kali ini sya sengaja tidak menulis tutorial dengan lengkap silakan otak-atik sendiri saja, Anda pasti bisa



Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Create Tiled Clones on Inkscape"

Post a Comment

Silakan langsung tulis komentar Anda jika ada pertanyaaan, koreksi atau penjelasan lainnya sesuai tema pada artikel, budayakan ber-komentar dengan baik.

Cara Menyiksa Komputer

Beberapa teman yang punya komputer/laptop dengan spesifikasi tinggi mungkin tidak tahu bagaimana caranya bisa menggunakan perangaktnya secar...