Aksara Jawa Membuat Facebook Bingung


Sebelum saya menulis artikel ini, saya akan mengucapkan Selamat Tahun Baru 1434 Hijriyah bagi umat Islam di seluruh Indonesia

Dalam tulisan sederhana ini sebenarnya saya hanya berbagi pengalaman keisengan saya terhadap penggunaan Jejaring sosial yang saya ikuti, dalam hal ini Facebook, dan walaupun katanya server Facebook begitu hebat tapi tetap saja bisa saya kadalin dengan cara sederhana (jangan berpikiran kalau saya melakukan hal jahat lho)

Oke langsung saja ke inti cerita saya

Pertama saya nyalakan komputer, pada saat Booting diawal grub saya pilih menggunkan BlankOn 8 Rote, kemudian saya buka aplikasi browser Chromium saya ketik pada URL http://id-id.facebook.com/, sambil menunggu halaman login Facebook tampil, saya ubah tata letak  (layout) Papan Tik (keyboard) menjadi “Arabic”, cara mengubah susunan papan tik menjadi Arabic ada pada tulisan saya sebelumnya dengan judul Cara mudah menulis aneka Aksara di linux” kemudian saya ketik pada kotak “Email atau Telepon” dan “Kata Sandi” dengan menggunakan aksara Arab setelah itu saya klik “Masuk”


Mungkin karena server Facebook tidak mengenali email dan kata sandi yang saya masukkan maka login gagal.

Kemudian saya aktifkan pengaturan SCIM agar bisa menulis “Aksara Jawa” cara pengaturan SCIM dapat dibaca pada artikel saya dengan judul “Cara Mudah menulis Aksara Jawa pada Komputer”, setelah itu saya ketik pada kotak “Email atau Telepon” dan “Kata Sandisetelah itu saya klik “Masuk”



Lagi-lagi Email yang saya masukkan dianggap salah, dan keluar tampilan yang bertuliskan “Trouble Logging In”  kemudian saya klik “Try Again

Maka pada layar kembali ke tampilan untuk memasukkan email dan kata sandi, saya pun memasukkan Email dan kata sandi kembali dengan menggunakan aksara jawa

lha dalah…… di monitor keluar tampilan yang memalukan dan membuat saya sedikti sakit perut karena terlalu banyak ketawa.

Demikian cerita sederhana dari keisengan saya, ternyata Facebook juga bisa bingung juga waktu harus membaca tulisan mantera-mantera yang aneh :D



Postingan terkait:

9 Tanggapan untuk "Aksara Jawa Membuat Facebook Bingung"

  1. Facebook bingung? wkwkwk ngakak banget.
    btw, blankOn ada aksara jawa nya yaaa? wah, keren nih. pengen download tapi malas lama u,u

    ReplyDelete
    Replies
    1. he3X

      Kalau males download bisa beli ke toko penyedia Distro atau ngopy milik teman

      Delete
  2. hahhhahhhahahhaha lucu2,,,
    fb ne iso bngung rekkk

    ReplyDelete
  3. ꦏꦼꦤꦥꦲꦫꦸꦱ꧀ꦧꦶꦔꦸꦁ꧈ꦲꦺꦲꦺꦲꦺ

    ReplyDelete
  4. ꦠꦸꦭꦶꦱꦤꦑꦸ ora tampil nang facebook,py carane men isa tampil..mbok bilih wnten sing pirsa??

    ReplyDelete
  5. ꦲꦺꦴꦫ ꦲꦶꦱꦺꦴ ꦠꦊꦥꦶꦏ꦳

    ReplyDelete
  6. ꦱꦪ:ꦪꦺꦴꦪꦺꦴꦏ꧀ꦥꦿꦶꦪꦺꦴꦠꦺꦴ
    ꧋ꦏꦼꦩ꧀ꦧꦭꦶꦏꦼꦗꦠꦶꦢꦶꦫꦶꦪꦁꦱꦼꦧꦼꦤꦫ꧀ꦟ꧀ꦤꦾ꧉꧉꧉🙏

    ReplyDelete

Silakan langsung tulis komentar Anda jika ada pertanyaaan, koreksi atau penjelasan lainnya sesuai tema pada artikel, budayakan ber-komentar dengan baik.