Angan-angan untuk Tim Dokumentasi #1

Tulisan ini sengaja saya buat untuk Tim Dokumentasi BlankOn agar bisa segera bangun dari setengah tidur dan mimpi panjangnya :D


Sebenarnya yang saya tulis disini bukan ide baru, karena ide tersebut sudah pernah dibahas pada acara BlanKopDar 2012, namun sampai sekarang masih belum terealisasi dengan baik, dikarenakan keterbatasan SDM pada Tim Dokumentasi itu sendiri, termasuk saya sendiri yang belakangan ini jarang nulis lagi di wiki BlankOn.

Langsung saja saya tulis [lagi] ide untuk Tim Dokumentasi
  1. Pada acara BlanKopDar di Sukabumi tahun 2012 telah disepakati bahwa pada rillis BlankOn mulai V.9 tidak [akan] menyertakan lagi Buku Panduan BlankOn berupa PDF di setiap rillisnya, jadi Buku Panduan BlankOn 8 Rote merupakan edisi terakhir yang disertakan pada BlankOn secara Default (eh default bahasa Indonesia-nya apa ya).
  2. Tim Dokumentasi akan teteap membuat Buku Panduan BlankOn dan bekerjasama dengan penerbit untuk menerbitkan buku tersebut sehingga Tim Dokumentasi dapat uang lelah dari royalti penjualan buku yang diterbitkan.
  3. Karena Buku Panduan BlankOn versi PDF tidak tersedia lagi, maka sebagai kepedulian Tim Pengembang BlankOn terhadap pengguna dan masyarakat umum maka isi dari buku versi cetak dibuat juga dalam versi online atau wiki BlankOn sehingga tetap dapat dibaca oleh mayarakat umum secara gratis (sebenarnya tidak gratis karena butuh biaya internet)
  4. Tim Dokumentasi juga akan membuat (menulis) panduan berdasarkan Aplikasi tertentu misalnya Aplikasi Perkantoran, Grafis, Multimedia, dll, baik versi cetak maupun versi online (wiki) contohnya dapat dilihat disini => http://dev.blankonlinux.or.id/wiki/Dokumentasi/Panduan/Grafik/Inkscape
Namun sayangnya sampai saat ini ide tersebut mental semua atau dengan kata belum dapat terelisasi dengan baik

Bagaimana Solusinya?

Mudah-mudahan Ide yang saya gagas dengan teman berikut bisa menjadi solusi untuk kemajuan Tim Dokumentasi BlankOn agar tidak matisuri atau bangun dari setengah tidurnya

Pada tanggal 3-4 Maret 2014 saya mengisi pelatihan Desain Grafis menggunakan Inkscape pada salah satu pabrik (perusahaan) di JaBodetaBek, dari obrolan panjang dengan pemilik perusahaan tersebut  (dari jam 19 s/d 23 wib) dari mengenai susahnya implementasi OpenSource hingga susahnya mencari orang yang setengah profesional dapat mengajar aplikasi tertentu, ternyata beliau juga memiliki ide serupa


Berikut saya tulis secara ringkas ide beliau
  • Punya keinginan untuk membuat Panduan Aplikasi berbasis Open Source yang lengkap (dapat berbasis web atau berupa PDF) sehingga perusahaan lain yang ingin migrasi tidak mengalami masalah seperti yang pernah dialaminya. Ide dasarnya adalah beliau akan akan mengajak Pelajar atau Mahasiswa/i untuk membuat (menulis) panduan aplikasi berbasis OpenSource dengan persyaratan tertentu (misal harus sekian halaman, isinya tidak boleh hasil salin-tempel, dll), bagi yang memenuhi syarat akan mendapatkan imbalan berupa barang (cindramata) dari perusahaan tersebut.
Dari obrolan tersebut kemudian saya usulkan bagaimana kalau ide tersebut kita satukan (integrasi) dengan Proyek BlankOn, dan beliau menyetujuinya.

Sampai disini saya belum membuat rancangan bagaiman agar kedua ide tersebut dapat terealisasi  dengan baik, termasuk bagaimana Prosedur yang harus dilakukan.

Sebenarnya selain ide diatas ada beberapa ide saya lainya yang berkaitan dengan Tim Dokumentasi yang tidak saya tulis, baik yang sudah terealisasi maupun yang belum. 

Oh ya, sebenarnya setelah rillis BlankOn 9 Suroboyo saya punya rencana ingin mengundurkan diri dari Tim Dokumentasi dan ingin pindah (belajar) ke Tim lain, namum melihat kondisi Tim Dokumentasi saat ini akhirnya saya urungkan niat tersebut.

NB:
Mohon maaf jika tulisannya sedikit kacau karena ditulis dalam KRL menggunakan Tablet merk china pinjaman dari teman.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Angan-angan untuk Tim Dokumentasi #1"

Post a Comment

Silakan langsung tulis komentar Anda jika ada pertanyaaan, koreksi atau penjelasan lainnya sesuai tema pada artikel, budayakan ber-komentar dengan baik.

Cara Menyiksa Komputer

Beberapa teman yang punya komputer/laptop dengan spesifikasi tinggi mungkin tidak tahu bagaimana caranya bisa menggunakan perangaktnya secar...