Penggunaan Mouse pada Inkscape



Dalam pengoperasian program menggambar Inkscape sebagian besar pekerjaan dilakukan dengan menggunakan Mouse, maka agar lebih mudah pada saat menggunakan Inkscape harus mengenal fungsi dan istilah dalam penggunaan mouse, berikut ini beberapa fungsi dan istilah pada mouse:

A. Tombol kiri

Tombol ini berguna untuk menjalankan suatu perintah pada program komputer

B. Tombol kanan

Memunculkan sebuah menu, isi menu tergantung pada program dan kondisi yang sedang digunakan,  istilah penggunaan tombol ini ialah klik kanan.

C. Tombol Gulung (scroll)

Kebanyakan mouse sekarang telah dilengkapi tombol di bagian tengah berbentuk roda, fungsinya untuk menggulung layar atau sroll, pada program terentu dapat juga menjalankan perintah dengan menekan tombol ini.



Istilah Pada Mouse

Klik Kiri
Menekan satu kali secara singkat tombol mouse di bagian kiri dengan jari telunjuk,   atau sering disebut klik saja.

Klik Kanan
Menekan satu kali secara singkat tombol mouse di bagian kanan dengan jari tengah

Klik Ganda atau Klik Dua Kali
Menekan tombol kiri mouse sebanyak dua kali berturut-turut dalam waktu singkat.

Seret dan Lepaskan (drag and drop)
Menahan  tombol kiri mouse sambil membawa kursor ke tempat-tempat tertentu, kemudian melepaskannya. 
Yang dimaksud melepaskan adalah melepas tekanan pada salah satu tombol mouse, bukan melepaskan pegangan pada mouse


Catatan: 
Kursor adalah tanda yang tampil di layar jika menggerakan mouse, tanda tersebut bentuknya berbeda-beda, biasanya akan menyesuaikan program yang dijalankannya, yang paling sering berbentuk panah.


<= Kembali ke Daftar Isi Inkscape

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Penggunaan Mouse pada Inkscape"

Post a Comment

Silakan langsung tulis komentar Anda jika ada pertanyaaan, koreksi atau penjelasan lainnya sesuai tema pada artikel, budayakan ber-komentar dengan baik.

Cara Menyiksa Komputer

Beberapa teman yang punya komputer/laptop dengan spesifikasi tinggi mungkin tidak tahu bagaimana caranya bisa menggunakan perangaktnya secar...